Sunday, February 19, 2006

Ada pepatah mengatakan 'bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh'. Secara umumnya, pepatah ini menggalakkan kita supaya bersatu sebagai satu bangsa, satu negara dan sesama manusia. Ada persatuan untuk tujuan yang bagus, tetapi ada juga persatuan untuk tujuan yang tidak bagus contohnya bersatu untuk unjuk rasa yang di dalangi dengan bayaran. Apa bagusnya persatuan itu kalau persatuan itu tidak digunakan untuk kebaikan negara. Masih adakah persatuan kalau hal-hal seperti itu didalangi dengan adanya racist, kebencian antara sesama, kecemburuan, penuduhan dll.

Sikap- sikap manusia seperti dengki, cemburu, ada dalam hampir semua manusiawi, itu adalah salah satu sikap yang diberikan untuk mengimbangi sikap- sikap yang lain seperyi kasih, cinta. Jadi kalo persatuan yang didalangi dengan kasih dan cinta untuk kebaikan sesama, adalah persatuan yang lebih bagus daripada persatuan yg lain. Adakalanya, unjuk rasa yang dilakukan hanya untuk mengisi waktu luang yang ada pada diri mereka, dan ada yang melakukannya hanya untuk mendapat nama , tidak bisa dinampikkan kalau ada yang melakukan karena maksud yang baik tapi itu sudah jarang dapat di lihat di mata dunia sekarang ini.

Dengan adanya dunia yang porak porakda ini ie perang, racist , crisis, inflasi, apa yang akan terjadi kepada dunia ini 10 atau 20 tahun kedepan?

No comments: